Indonesia Bakal Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023, PSSI: Sudah Dapat Restu Dari Presiden

- Rabu, 29 Juni 2022 | 21:09 WIB
Potret Menpora  (Instagram @kemenpora)
Potret Menpora (Instagram @kemenpora)

INFOREDAKSI - Indonesia digadang-gadang bakal menjadi tuan rumah Piala Asia 2023, dan akan bersaing dengan Jepang, Australia, serta Korea Selatan yang sama-sama ingin menjadi tuan rumah.

Rencananya turnamen ini akan diselenggarakan mulai dari tanggal 16 Juni hingga 16 Juli 202, dan akan melibatkan sekitar 24 tim nasional, termasuk negara tuan rumah.

Sebelumnya Indonesia pernah menjadi tuan rumah Piala Asia pada 2007, tepatnya 15 tahun silam.

Baca Juga: Artis Tiara Andini Menjadi Sorotan Netizen Usai Lakukan Ini

Ketika itu ada empat negara yang menjadi tuan rumah Piala Asia 2007 yakni Indonesia, Malaysia, Vietnam, serta Thailand.

Pada tahun 2023, rencananya Indonesia akan kembali menjadi tuan rumah ajang bergengsi tersebut.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, menyampaikan jika PSSI sudah mendapat restu presiden.

Baca Juga: 5 Negara Paling Ramah Bagi Pekerja Perempuan, Apakah Indonesia Termasuk?

"Presiden Joko Widodo telah merestui Indonesia mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023," tulisnya

Hal ini disampaikan Menpora Amali di gedung Graha Pemuda Kemenpora pada hari Selasa 28 Juni 2022, seperti yang dikutip inforedaksi.com akun sosial media @kemenpora.

Alasan pemerintah menyetujui jika perhelatan Piala Asia digelar di Indonesia, karena waktunya tidak bentrok dengan kegiatan FIFA Word Cup U-20.

Baca Juga: Kemenag RI Gelar Sidang Isbat Penetapan Awal Zulhijjah Hari Ini, Cek Jadwal Acaranya Berikut Ini

"Alasan pemerintah setuju untuk mengajukan diri menjadi tuan ruan rumah Piala Asia 2023, di karenakan waktu pelaksanaa event tersebut berdekatan dengan waktu kegiatan FIFA Word Cup U-20 yang digelar di Indonesia, pada tanggal 23 Mei sampai 11 Juni 2023," tambahnya

Menpora pun menambahkan jika kesiapan insprastuktur serta sumber daya manusia, masih bisa menunjang perhelatan event Piala Asia 2023.

Halaman:

Editor: Abidin MR

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X